Forkopimkap Pandak Mengundang Perangkat Kalurahan Hadapi Darurat Sampah

Ndaru Admin Web 07 September 2023 08:57:17 WIB

Pandak (10/8) Jajaran Forkopimkap Pandak bersama Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bantul mengundang Perangkat dari 4 Kalurahan se-Pandak di Aula Pertemuan Kantor Kapanewon Pandak dalam rangka koordinasi terkait Status Darurat Sampah yang dikeluarkan Oleh Bupati Bantul.

Pertemuan yang dihadiri masing-masing perwakilan dari seluruh kalurahan se-Pandak serta jajaran lembaga terkait berkomitmen untuk menyelesaikan persoalan sampah di tingkat kalurahan.
Seperti yang dipaparkan oleh DLH, pihak kalurahan dapat mendaya-gunakan BumKal dalam kegiatan pengurangan sampah, dan mengoptimalkan peran serta masyarakat ditingkat padukuhan, antara lain penerapan jogangan tiap keluarga atau pekarangan, pemilahan sampah di tingkat padukuhan antara organik, anorganik, daur ulang, dan residu.
Untuk sampah organik dapat dimasukan ke dalam jogangan, anorganik dan daur ulang dapat dikerjasama-kan dengan BumKal untuk dibeli, dan sampah residu dibakar dengan alat pembakar sampah yang sudah dirancang oleh Dinas terkait.

Dengan langkah tersebut diharapkan persoalan sampah dapat selesai di tingkat kalurahan, sehingga beban yang ditanggung oleh TPA Piyungan dapat berkurang sehingga Status Darurat Sampah dapat segera diturunkan dan Bantul bebas sampah 2025 dapat terwujud.

Komentar atas Forkopimkap Pandak Mengundang Perangkat Kalurahan Hadapi Darurat Sampah

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas