Senam Massal Diikuti 500 Peserta dan Pengundian Hadiah

Ndaru Admin Web 12 September 2023 09:28:36 WIB

Gilangharjo (17/8) Remboskid gelar senam massal yang dilaksanakan di Halaman Gedung Serbaguna, diikuti oleh kurang lebih 500 peserta dari Bongsren dan sekitarnya, dan seluruh elemen masyarakat dari anak-anak, dewasa, hingga lansia.

Setelah senam selesai dilanjutkan pengundian hadiah yang dipandu oleh Ketua Pemuda Remboskid serta diselipkan hiburan orgen tunggal. Pembagian hadiah undian hampir merata karena banyaknya hadiah dari sponsor-sponsor.

Pada akhir kegiatan diumumkan pengundian 2 hadiah utama yaitu mesin cuci dan sepeda gunung, yang mana mesin cuci didapatkan oleh Ibu Sugiyanti Warga Bongsren RT 05, dan sepeda didapatkan oleh Ibu Saminah Warga Bongsren RT 06.

Komentar atas Senam Massal Diikuti 500 Peserta dan Pengundian Hadiah

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas