Pembukaan Kongres LPM Daerah Istimewa Yogyakarta

Ndaru Admin Web 27 Oktober 2023 11:18:44 WIB

Kaliurang, Senin 18 September 2023
LPM DIY bersama Paniradya Kaistimewaan DIY menggelar kongres LMP se-DIY yang dihadiri oleh Gubernur D.I.Yogyakarta, Sri Sultan HB X, Ketua LPM DIY, KGPH Notonegoro, Jajaran Paniradya Kaistimewan, Walikota dan Bupati se-DIY, serta Ketua LPMK se-DIY.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Hotel Griya Persada Kaliurang selama 2 hari yakni 18-19 September 2023.
KGPH Notonegoro selaku Ketua LPM DIY memaparkan terkait penguatan payung hukum LPMK di Kalurahan untuk disahkan hingga Mendagri agar fungsi LPMK menjadi lebih optimal, sebagai mana tupoksi lembaga permasyarakatan.

Aris Eko Nugroho, S.P., M.Si., selaku Paniradya Pati juga memaparkan tupoksi LPMK, yakni mempunyai tugas membantu Pemerintah Kelurahan / Lurah dalam pelaksanaan urusan pemerintahan, pembangunan, sosial kemasyarakatan, dan pemberdayaan masyarakat.
Sehingga dengan penguatan LPMK dapat memaksimalkan kinerja dalam membantu Pemerintah Kalurahan.

Komentar atas Pembukaan Kongres LPM Daerah Istimewa Yogyakarta

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas