Ayo Belanja di Warung Tetangga

24 Januari 2019 13:51:58 WIB

Tidak bisa kita pungkiri, belanja sudah menjadi sebuah kebutuhan dan bagian dari keseharian. Meski tidak selalu banyak, kita semua pasti melakukan transaksi belanja setiap hari guna memenuhi kebutuhan.

Setiap orang mungkin memiliki cara berbeda untuk berbelanja. Ada yang lebih suka belanja di warung terdekat karena lebih cepat dan umumnya hanya untuk memenuhi kebutuhan per hari. Ada pula yang lebih suka belanja sekaligus dalam jumlah banyak untuk memenuhi kebutuhan per minggu atau bahkan per bulan.

Banyak orang lebih memilih toko/ pasar swalayan atau mal untuk belanja dalam jumlah besar. Berbagai hal bisa menjadi alasan, dari keinginan untuk belanja sambil jalan – jalan dan refreshing hingga karena alasan harga yang sedikit lebih murah dan banyaknya promo yang ditawarkan. Akan tetapi, menghabiskan banyak uang disana sering kali membuat pengeluaran kita tidak terkontrol. Ini juga menggiring diri untuk berperilaku “Konsumtif”, karena tak bisa dipungkiri ada begitu banyak barang menarik untuk dibeli dan akhirnya kita beli meski tidak begitu dibutuhkan.

Oleh karena itu, sangat disarankan untuk kita lebih memilih berbelanja di warung terdekat/ warung tetangga. Seperti yang sedang digalakkan Pemerintah Desa Gilangharjo saat ini; Gerakan Belanja di Warung Tetangga. Ada banyak manfaat yang bisa kita ambil dengan berbelanja di warung tetangga, antara lain:   

  1. Uang yang digunakan akan bermanfaat untuk tetangga kita,
  2. Menjalin Ukhwah yang baik dengan tetangga,
  3. Mendukung perekonomian masyarakat,
  4. Memutar ekonomi lokal,
  5. Mensejahterakan masyarakat, dan
  6. Mendorong kreativitas masyarakat.    

Saat ini, berbagai macam produk juga sudah dijual di warung sehingga cukup lengkap untuk memenuhi kebutuhan sehari – hari. Untuk kebutuhan sayur dan buah, warung atau pasar tradisional juga menjual berbagai pilihan yang tidak kalah segar dengan supermarket.  

Jadi, tidak ada ruginya belanja di warung tetangga. Meski mungkin Anda tidak menemukan harga promo layaknya di toko – toko swalayan, ada rasa kepuasan tersendiri yang bisa dirasakan. Terlebih ketika kita bisa membawa kebahagiaan ketika ikut melariskan dagangan tetangga.  

Komentar atas Ayo Belanja di Warung Tetangga

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas