Dihadiri Lurah dan Anggota Dewan, Jalan Sehat dan Senam Pagi Warga Depok RT 02 Berlangsung Meriah

16 Februari 2022 02:36:19 WIB

Gilangharjo - Minggu pagi (13/1), warga Padukuhan Depok RT 02 Kalurahan Gilangharjo mengadakan kegiatan jalan sehat dan senam pagi serta syukuran dan doa bersama. Dihadiri Lurah, Ketua Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kalurahan Gilangharjo dan salah satu anggota DPRD Kabupaten Bantul, kegiatan dimulai pada pukul tujuh pagi. Setelah jalan sehat, kegiatan kegiatan langsung dilanjutkan dengan senam pagi dan diakhiri dengan acara seremoni tasyakuran dan doa bersama serta hiburan dan pembagian doorprize.

Dalam sambutannya, Drs. H. Pardiyono selaku Lurah Kalurahan Gilangharjo mengingatkan kepada warga yang hadir agar tetap selalu menerapkan protokol kesehatan karena saat ini kasus covid-19 kembali mengalami peningkatan. Meskipun begitu, Pardiyono meminta warga agar tidak terlalu takut akan kondisi tersebut.

“Saat ini kita masih dalam suasana pandemi covid-19. Bahkan saat ini kasus covid-19 kembali mengalami peningkatan. Jadi, kita harus tetap selalu waspada dan hati-hati, namun juga jangan sampai terlalu takut yang justru akan berdampak buruk bagi diri sendiri dan masyarakat”, ujar Pardiyono.

Di sisi lain, Suratija selaku Dukuh Padukuhan Depok menyampaikan bahwa kegiatan jalan sehat dan senam pagi kali ini diakhiri dengan sesi potong tumpeng sebagai wujud syukur warga atas karunia kesehatan yang telah diberikan oleh Yang Maha Kuasa kepada segenap warga serta doa bersama agar seluruh warga, khususnya warga Depok RT 02 tetap senantiasa diberi kesehatan dan keselamatan dari mara bahaya apapun. (IMR)

Komentar atas Dihadiri Lurah dan Anggota Dewan, Jalan Sehat dan Senam Pagi Warga Depok RT 02 Berlangsung Meriah

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas