H-1 Pementasan, Kalurahan Budaya Gilangharjo Adakan Gladi Bersih Sendratari Wahyu Lintang Johar
Imron Hidayatullah 29 Maret 2022 15:05:44 WIB
Gilangharjo - Demi kelancaran dan kesuksesan pementasan Sendratari Wahyu Lintang Johar di Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Daerah Istimewa Yogyakarta, Pengurus Kalurahan Budaya bersama pendamping seni dan budaya Kalurahan Gilangharjo mengadakan latihan sekaligus gladi bersih pada senin malam (21/3). Karena sekaligus gladi bersih, kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh pihak yang terlibat dalam pementasan.
Rionaldo Hergiera selaku pendamping seni dan budaya di Kalurahan Gilangharjo mengatakan bahwa sebelum gladi bersih tersebut telah dilaksanakan beberapa kali latihan baik bersama-sama maupun secara terpisah antara pengiring musik dan penari.
"Sebelumnya kami sudah latihan beberapa kali. Dan ini adalah kesempatan latihan yang terakhir kali. Jadi, malam ini semuanya harus benar-benar sudah beres. Setelah gladi bersih ini nanti saya harap semuanya sudah siap. Besok tinggal pentas", kata Rio di sela-sela gladi bersih.
Rencananya, Sendratari Wahyu Lintang Johar akan dipentaskan di Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Daerah Istimewa Yogyakarta pada Selasa Sore (22/3) dan pada urutan ke sembilan. Semua pihak berharap pementasan tersebut dapat berjalan dengan lancar tanpa adanya kendala apapun dan dapat membawa nama baik Kalurahan Gilangharjo sebagai kalurahan budaya. (IMR)
Komentar atas H-1 Pementasan, Kalurahan Budaya Gilangharjo Adakan Gladi Bersih Sendratari Wahyu Lintang Johar
Formulir Penulisan Komentar
Paduan Suara TP PKK Desa Gilangharjo
Integrasi dengan Atmago
Pengumuman
Kalender
Tautan
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Selamat Hari Anti Narkotika Internasional 2022
- Selamat Ulang Tahun Yang Ke-61 Bapak Presiden RI Ir. H. Joko Widodo
- Vaksinasi Covid-19 Dalam Rangka Memperingati HUT Bhayangkara Ke-76
- Pentas Seni Jathilan Memperingati HUT Organisasi Remaja Nogosari Ke46
- Dilantik Pagi, Panitia Pemilihan Lurah Kalurahan Gilangharjo Langsung Adakan Sosialisasi Tatap Muka
- Di Kalurahan Gilangharjo, Dispusip Kabupaten Bantul Gelar Sosialisasi Arsip Keluarga
- Undang KPU Bantul, Pemerintah Kalurahan Gilangharjo Adakan Bimtek dan Pengukuhan Panitia Pemilihan
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
