Tingkatkan Ketahanan Pangan, KWT Tegal Makmur Laksanakan Gerakan Tanam Pisang

02 Desember 2022 10:05:55 WIB

Gilangharjo - Kelompok Wanita Tani (KWT) Tegal Makmur Padukuhan Tegallurung Kalurahan Gilangharjo telah mengadakan gerakan tanam pisang pada Jumat pagi (30/9). Kegiatan tersebut dihadiri oleh perwakilan dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Bantul, anggota DPRD Kabupaten Bantul, Lurah Kalurahan Gilangharjo dan beberapa pejabat lainnya.

Menurut Sigit Setyawan, S. T. selaku Ulu-Ulu di Kalurahan Gilangharjo, kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya yang dilakukan warga masyarakat yang tergabung dalam kelompok wanita tani untuk meningkatkan ketahanan pangan bagi warga masyarakat. Dengan meningkatnya ketahanan pangan, diharapkan kesejahteraannya juga akan meningkat.

Harapannya, kegiatan tersebut juga dapat menjadi contoh bagi wilayah lain di Kalurahan Gilangharjo agar dapat meningkatkan ketahanan pangan di Kalurahan Gilangharjo secara menyeluruh. (IMR)

Komentar atas Tingkatkan Ketahanan Pangan, KWT Tegal Makmur Laksanakan Gerakan Tanam Pisang

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas